Dokumentasi
kegiatan Peluncuran dan Seminar Administrasi Digital di Desa Cibinuang.
www.sinergispress.com - Program Penguatan Kapasitas Organisasi
Kemahasiswaan Paguyuban Barudak Komputer (PPK Ormawa PBK) Universitas Kuningan telah mengadakan Seminar
Inovasi Pelayanan Menuju Desa Digital pada Senin (31/10/2022) di Balai Desa
Cibinuang, kabupaten Kuningan. Seminar kali ini juga sekaligus peluncuran
produk sistem pelayanan desa secara digital. Peserta seminar melibatkan
Pemerintahan desa , Ketua Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), ketua
kelompok tani dan masyarakat desa Cibinuang itu sendiri.
Produk yang dibuat oleh PPK Ormawa PBK
merupakan sistem pelayanan administrasi desa secara digital. Sistem tersebut
memuat pengelolaan data penduduk dan pengelolaan administrasi desa melalui
sebuah platform digital dengan tujuan untuk meminimalisir kesahalan dan
membuat pelayanan administrasi desa lebih efektif lagi. Seminar ini membahas
tentang produk inovasi pelayanan administrasi yang telah dibuat oleh PPK Ormawa
PBK kepada pemerintah desa dan masyarakat desa Cibinuang.
”Pada sistem itu juga dibuat fitur
pembuatan surat secara otomatis, jadi perangkat desa tinggal melakukan arsip
surat,” ucap Gya selaku anggota dari PPK Ormawa PBK.
Program Penguatan Kapasitas Organisasi
Kemahasiswaan (PPK Ormawa) ini merupakan program pelaksanaan pengabdian dan
pemberdayaan masyarakat oleh organisasi kemahasiswaan yang diadakan oleh
Kemendikbud-Ristek. PPK Ormawa PBK menjadi salah satu organisasi kemahasiswaan
yang lolos dalam pembinaan program tersebut dengan membuat inovasi pelayanan
administrasi secara digital.
“Semoga kegiatan tadi dapat bermanfaat
untuk seluruh masyarakat desa Cibinuang dan sistem tersebut dapat menjadi percontohan
bagi desa lainnya,” ucap Gya.
Penulis: Lulu
Editor
: Elsa

0 Komentar