Dokumentasi kegiatan bazar Kopma Arya Kamuning Uniku.

 

www.sinergispress.com Koperasi Mahasiswa (Kopma) Arya Kamuning Universitas Kuningan gelar kegiatan Bazar dalam memeriahkan acara Manajemen Festival (Manafest) yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Manajemen Universitas Kuningan. Bazar tersebut dilaksanakan pada Kamis, 15 Desember 2022 di depan gedung Student Center Iman Hidayat Universitas Kuningan.

Kopma Arya Kamuning, salah satu Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Universitas Kuningan telah melaksanakan kegiatan Bazar kedua kalinya. Berbekal pengalaman dan optimisme dari kegiatan sebelumnya, didukung dengan kapasitas orang yang diperkiraan hadir di gedung Student Center yaitu sekitar 200-300 orang. Hal tersebut  menjadi peluang bagi kami (Koperasi Mahasiswa) dalam mendapatkan suatu keuntungan.

Namun, fakta dilapangan tidak sesuai dengan harapan. Dalam kegiatan Bazar/stand yang pernah dilakukan sebelumnya mampu menghasilkan pendapatan sekitar Rp. 1.100.000,- (dalam kurun waktu 4 hari). Sementara pada kegiatan Bazar kali ini hanya menghasilkan pendapatan kurang dari Rp.100.000.

Meskipun demikian, kami tentunya tidak sama sekali menyesali apa yang telah dilakukan. Selain tujuan untuk mendapatkan keuntungan atau laba usaha, ada misi lain dari kegiatan Bazar tersebut. Diantaranya adalah sebagai sarana belajar dalam menentukan strategi berwirausaha sekaligus sebagai pengalaman bagi kami, dan sebagai ajang promosi atau menunjukan eksistensi dari Kopma itu sendiri.

Terima kasih kami ucapkan sebesar besarnya kepada pihak penyelenggara acara Manajemen Festival yang telah memberikan kesempatan kepada kami untuk mengadakan kegiatan Bazar ini. Semoga kegiatan ini bisa mengenalkan Unit Usaha Kopma Uniku lebih luas lagi kepada mahasiswa/masyarakat umum. Sehingga, tentunya itu bisa menjadi manfaat jangka panjang bagi Kopma Uniku dan menjadikannya lebih maju lagi.

Penulis : Taufik Hidayat (Koperasi Mahasiswa Arya Kamuning Uniku)

Editor: Elsa Nur Sabela